Menangani error dengan Cloud Storage untuk C++

Terkadang, ketika Anda membuat aplikasi, ada hal-hal yang tidak berjalan sesuai rencana dan terjadi error.

Jika merasa ragu, periksa error yang ditampilkan, dan lihat isi pesan error tersebut.

Jika Anda telah memeriksa pesan error dan memiliki Cloud Storage Security Rules yang mengizinkan tindakan Anda, tetapi masih kesulitan dalam memperbaiki error tersebut, buka halaman Dukungan dan beri tahu kami bantuan apa yang diperlukan.

Menangani Pesan Error

Ada beberapa alasan mengapa terjadi error, termasuk tidak adanya file, pengguna tidak memiliki izin untuk mengakses file yang diinginkan, atau pengguna membatalkan upload file.

Untuk mendiagnosis masalah dan menangani error dengan benar, berikut adalah daftar lengkap semua error yang dialami klien kita, dan alasan error tersebut terjadi.

Nama Alasan
kErrorNone Tidak ada error.
kErrorUnknown Terjadi error yang tidak diketahui.
kErrorObjectNotFound Tidak ada objek pada referensi yang diinginkan.
kErrorBucketNotFound Tidak ada bucket yang dikonfigurasi untuk Cloud Storage.
kErrorProjectNotFound Tidak ada bucket yang dikonfigurasi untuk Cloud Storage.
kErrorQuotaExceeded Kuota di bucket Cloud Storage telah terlampaui. Jika Anda adalah pengguna paket tanpa biaya, upgrade ke paket berbayar. Jika Anda menggunakan paket berbayar, hubungi dukungan Firebase.
kErrorUnauthenticated Pengguna tidak diautentikasi. Autentikasi pengguna tersebut, dan coba lagi.
kErrorUnauthorized Pengguna tidak memiliki wewenang untuk melakukan tindakan yang diinginkan. Lihat aturan Anda untuk memastikan bahwa aturan tersebut sudah benar.
kErrorRetryLimitExceeded Anda telah melebihi batas waktu maksimum suatu operasi (upload, download, hapus, dll.). Coba upload lagi.
kErrorNonMatchingChecksum File pada klien tidak cocok dengan checksum file yang diterima oleh server. Coba upload lagi.
kErrorCanceled Pengguna membatalkan operasi.
kErrorDownloadSizeExceeded Ukuran file yang didownload melampaui jumlah memori yang dialokasikan untuk download. Naikkan batas memori dan coba download lagi.